Tukan, Maria Jawa (2023) Analisis Pengaruh Perbedaan Tingkat Penggunaan Dan Kesadaran Merek Terhadap Kepuasan Pelanggan (Studi Kasus Pada Penggunaan Aplikasi Transportasi Online Grab Dan Go-Jek Di Yogyakarta). Ringkasan Skripsi thesis, STIE YKPN.
Text
211931112_Ringkasan Skripsi_211931112_Maria Jawa Tukan.pdf Download (847kB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis perbedaan tingkat penggunaan dan kesadaran merek terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner secara online atau google form dan penilaian jawaban menggunakan skala likert 5 poin yang berisikan poin 1 sangat tidak setuju, poin 2 tidak setuju, poin 3 netral, poin 4 setuju, dan poin 5 sangat setuju. Pengambilan sample dengan metode purposive sampling dan memperoleh 172 responden yang merupakan pengguna aplikasi Grab dan Go-jek. Pengolahan data penelitian menggunakan aplikasi SPSS. Dalam analisis mengenai responden dapat dilihat bahwa jenis transportasi yang lebih mendominasi adalah Grab dengan berjumlah 98 responden atau sebesar 57%, sedangkan yang menggunakan Go-jek berjumlah 74 responden atau 43%. Perbandingan tingkat kepuasan pelanggan untuk Grab dan Go-jek dapat dianalisis dan dibandingkan untuk melihat perbedaan dalam tingkat kepuasan antara kedua aplikasi. Metode statistik dapat digunakan untuk membandingkan skor kepuasan pelanggan antara Grab dan Go-jek, atau untuk mengidentifikasi perbedaan signifikan dalam kepuasan di antara keduanya.
Item Type: | Thesis (Ringkasan Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Laporan dengan call number TUK A 7867/2023 |
Uncontrolled Keywords: | Tingkat Penggunaan, Kesadaran Merek, Kepuasan Pelanggan, Perbedaan Grab dan Go-jek |
Subjects: | MANAJEMEN > Perilaku Konsumen |
Divisions: | Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Manajemen |
Depositing User: | Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id |
Date Deposited: | 04 Oct 2023 03:23 |
Last Modified: | 04 Oct 2023 03:23 |
URI: | http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/1854 |
Actions (login required)
View Item |