Behavior Intention Penggunaan Digital Payment Quick Response Code for Indonesian Standard (QRIS) Berdasarkan Model Unified Theory of Acceptance and Use of Technology 2 (UTAUT 2)

Rahmawati, Nadia Fordia and Saputro, Julianto Agung (2024) Behavior Intention Penggunaan Digital Payment Quick Response Code for Indonesian Standard (QRIS) Berdasarkan Model Unified Theory of Acceptance and Use of Technology 2 (UTAUT 2). Jurnal thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN Yogyakarta.

[img] Text
Jurnal Thesis Nadia Fordia Rahmawati 12200894.pdf

Download (1MB)

Abstract

Perkembangan teknologi informasi (TI) telah mengubah perilaku masyarakat dan berdampak pada semua sektor bisnis. Salah satu inovasi signifikan dalam pembayaran digital adalah Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS), yang memberikan kemudahan dan efisiensi dalam transaksi non-tunai. Meskipun QRIS sudah banyak digunakan, adopsi oleh konsumen masih menghadapi tantangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi niat dan perilaku penggunaan QRIS berdasarkan persepsi konsumen UMKM di Indonesia menggunakan model Unified Theory of Acceptance and Use of Technology 2 (UTAUT2). UTAUT2 terdiri dari tujuh konstruk: ekspektasi kinerja, ekspektasi usaha, faktor sosial, motivasi hedonis, nilai harga, kondisi yang memfasilitasi, dan kebiasaan. Penelitian ini bersifat kuantitatif. Data dikumpulkan melalui survei menggunakan kuesioner didistribusikan menggunakan Google Forms melalui media sosial. Data diolah menggunakan SmartPLS 4.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekspektasi kinerja, ekspektasi usaha, faktor sosial, motivasi hedonis, dan nilai harga dmemiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap niat penggunaan QRIS. Sementara, kondisi yang memfasilitasi, kebiasaan dan niat penggunaan QRIS berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku penggunaan QRIS. Penelitian ini diharapkan memberikan wawasan penting bagi perusahaan teknologi finansial, bank, dan pemerintah dalam mengembangkan strategi untuk meningkatkan adopsi QRIS, mempercepat perkembangan ekonomi digital, dan mendukung transformasi sistem pembayaran di Indonesia, serta memberikan rekomendasi kepada pelaku UMKM terkait strategi yang dapat diterapkan berdasarkan persepsi konsumen bahwa QRIS dapat meningkatkan kualitas pelayanan pada UMKM.

Item Type: Thesis (Jurnal)
Additional Information: Thesis dapat dibaca di Perpustakaan dengan Call Number RAH B 650/2024
Uncontrolled Keywords: QRIS, UTAUT2, Niat Perilaku, Pembayaran Digital, UMKM.
Subjects: AKUNTANSI > Teknologi Informasi
Divisions: Program Pasca Sarjana > Jurnal Tesis Magister Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 15 Nov 2024 08:02
Last Modified: 15 Nov 2024 08:02
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/3041

Actions (login required)

View Item View Item