Pengaruh Jumlah Anggota Komisaris Independen, Manajemen Laba, Ukuran Perusahaan, Dan Leverage Terhadap Agresivitas Pajak (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2018)

Eprilla, Mita (2020) Pengaruh Jumlah Anggota Komisaris Independen, Manajemen Laba, Ukuran Perusahaan, Dan Leverage Terhadap Agresivitas Pajak (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2018). Ringkasan Skripsi thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN Yogyakarta.

[img] Text
Ringkasan Skripsi Mita Eprilla 30596.pdf

Download (832kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pegaruh jumlah anggota komisaris independen, manajemen laba, ukuran perusahaan, dan leverage. Variabel dependen yang digunakan adalah agresivitas pajak dengan proksi pengukuran menggunakan effective tax rate (ETR). Sedangkan variabel independen yang digunakan yaitu, jumlah anggota komisaris independen, manajemen laba, ukuran perusahaan, dan leverage. Populasi dalam penelitian ini menggunakan seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2015-2018 yang berjumlah 139 peusahaan. Penentuan sampel penelitian menggunakan metode purposive sampling yang diterntukan berdasar kriteria tertentu dan sampel yang digunakan yaitu sebanyak 61 perusahaan. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel yang berpengaruh terhadap agresivitas pajak menurut regresi forward adalah variabel ukuran perusahaan, sedangkan variabel lainnya seperti: jumlah anggota komisaris independen, manajemen laba, dan leverage tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak sehingga tidak dimasukkan kedalam model regresi.

Item Type: Thesis (Ringkasan Skripsi)
Additional Information: Tugas Akhir dapat dibaca di Perpustakaan dengan Call Number EPR p 6714/2020
Uncontrolled Keywords: Jumlah Anggota Komisaris Independen, Manajemen Laba, Ukuran Perusahaan, Leverage, dan Agresivitas Pajak
Subjects: AKUNTANSI > Pajak
Divisions: Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 17 Oct 2024 08:24
Last Modified: 17 Oct 2024 08:24
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/2888

Actions (login required)

View Item View Item