Noorvadia, Shada (2023) Pengaruh Stres Akademik, Fasilitas Belajar, Dan Lingkungan Belajar Terhadap Kualitas Belajar Daring Mahasiswa Akuntansi. Ringkasan Skripsi thesis, STIE YKPN.
Text
111930933_Ringkasan_Skripsi_30933_Shada Noorvadia.pdf Download (832kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh stres akademik terhadap kualitas belajar daring mahasiswa akuntansi, mengetahui pengaruh fasilitas belajar terhadap kualitas belajar daring mahasiswa akuntansi, dan mengetahui pengaruh lingkungan belajar terhadap kualitas belajar daring mahasiswa akuntansi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dengan cara menyebarkan kuesioner melalui google form. Total sampel yang didapatkan sebesar 100 responden dengan kriteria mahasiswa akuntansi yang melakukan pembelajaran secara daring. Pada penelitian ini menggunakan metode analisis data Statistical Package for Social Science (SPSS) 27. Hasil analisis data pada penelitian ini menunjukkan bahwa pengaruh stres akademik, fasilitas belajar, dan lingkungan belajar berpengaruh signifikan terhadap kualitas belajar daring secara simultan. Kesimpulan penelitian ini meliputi: (1) stres akademik tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas belajar, (2) fasilitas belajar tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas belajar, dan (3) lingkungan belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas belajar.
Item Type: | Thesis (Ringkasan Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Skripsi dengan call number NOO P 7927/2023 |
Uncontrolled Keywords: | stres akademik, fasilitas belajar, lingkungan belajar, kualitas belajar, pembelajaran daring. |
Subjects: | AKUNTANSI > Perilaku |
Divisions: | Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id |
Date Deposited: | 17 Oct 2023 07:16 |
Last Modified: | 17 Oct 2023 07:16 |
URI: | http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/2034 |
Actions (login required)
View Item |