Nisa’ul Iza, Nabila (2024) Laporan Tugas Akhir Pelaksanaan Magang Pada Divisi Kehumasan Pt. Mirota Nayan (Manna Kampus). Laporan Magang thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN Yogyakarta.
Text
Ringkasan Magang Nabila Nisa 'Ul Iza 212031503.pdf Download (680kB) |
Abstract
Magang untuk mahasiswa memiliki tujuan untuk meningkatkan keterampilan yang sesuai dengan bidang studi mereka, meningkatkan pemahaman dalam disiplin ilmu, serta membentuk tanggung jawab saat melaksanakan tugas pekerjaan. Selain itu, magang juga bertujuan untuk memperluas jaringan profesional dan memenuhi persyaratan kelulusan S1 di jurusan manajemen STIE YKPN Yogyakarta. Dalam waktu periode magang pada tanggal 01 Februari 2024 s.d 04 Mei 2024 di divisi Kehumasan dan Perizinan PT. Mirota Nayan Yogyakarta, penulis melibatkan diri dalam berbagai kegiatan, termasuk survei konsumen, analisis hasil survei konsumen, melakukan penginputan data konsumen, mengikuti berbagai event perusahaan dan melakukan analisis pengaduan atau komplain konsumen. Selama menjalani magang, beberapa kendala teridentifikasi, seperti miskomunikasi dalam penyaluran informasi pada kegiatan event, kesalahan pada penginputan data perusahaan, dan kurangnya penegakan SOP atas dana trasportasi. Dalam konteks ini, untuk mengatasi miskomunikasi dalam perperusahaan disarankan agar perusahaan menyelenggarakan sosialisasi dan koordinasi kepada semua unit organisasi mengenai informasi yang terkait, adanya sosialisasi dan koordinasi antar unit organisasi tidak terjadi noise atau kesalahpahaman dalam menerima informasi dan tidak terjadi kesalahan saat memberikan timbal balik terkait informasi yang telah diterima. Kedua, dalam menangani kesalahan penginputan data, diperlukan ketelitian dalam memasukkan data, mengubah data, dan menganalisis data. Ketiga, mengenai penegakan SOP atas dana transportasi, memastikan bahwa karyawan menerima hak mereka tepat waktu, dan menjaga kepercayaan serta kepuasan mereka.
Item Type: | Thesis (Laporan Magang) |
---|---|
Additional Information: | Tugas Akhir dapat dibaca di Perpustakaan dengan Call Number IZA L 570/2024 |
Uncontrolled Keywords: | - |
Subjects: | MANAJEMEN > Perilaku Konsumen |
Divisions: | Program Sarjana > Laporan Magang Manajemen |
Depositing User: | Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id |
Date Deposited: | 17 Dec 2024 02:36 |
Last Modified: | 17 Dec 2024 02:36 |
URI: | http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/3149 |
Actions (login required)
View Item |