Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan (Studi Kasus Pelanggan E-Commerce Shopee)

Susanto, Daffa Alvian (2023) Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan (Studi Kasus Pelanggan E-Commerce Shopee). Ringkasan Skripsi thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN Yogyakarta.

[img] Text
Skripsi Daffa Alvin S.-211830055 (Final).pdf

Download (914kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji serta menganalisis pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deduktif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian ini dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah 109 responden. Sampel didapatkan dari penyebaran kuesioner dengan menggunakan google form. Kriteria responden yang ditetapkan pada sampel penelitian ini adalah pelanggan yang pernah melakukan transaksi pada E-Commerce Shopee. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data regresi linear berganda dengan metode skala likert kemudian diolah pada progam SPSS. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa kualitas pelayanan dan harga berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan pelanggan, dengan demikian agar mampu bertahan dan memenangkan persaingan bisnis jual beli online, maka platform E-Commerce Shopee harus dapat menjamin kualitas pelayanan serta harga yang murah untuk dapat mempertahankan atau bahkan meningkatkan kepuasan pelanggannya.

Item Type: Thesis (Ringkasan Skripsi)
Additional Information: Skripsi bisa dibaca di Perpustakaan dengan call number SUS P 1541/2023
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan, Harga dan Kepuasan Pelanggan
Subjects: MANAJEMEN > Pemasaran dan Periklanan
Divisions: Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 02 Nov 2023 02:44
Last Modified: 02 Nov 2023 02:44
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/2071

Actions (login required)

View Item View Item