Penerapan Prosedur Audit Di Kap Kumalahadi, Kuncara, Sugeng Padmuji Dan Rekan (KAP KKSP)

Asharah, Adella Octi (2021) Penerapan Prosedur Audit Di Kap Kumalahadi, Kuncara, Sugeng Padmuji Dan Rekan (KAP KKSP). Laporan Magang thesis, STIE YKPN.

[img] Text
Laporan Magang Adelia Octi Asharah 111729516.pdf

Download (1MB)

Abstract

Laporan magang ini membahas tentang prosedur audit yang dilakukan oleh KAP KKSP. KAP KKSP merupakan penggabungan dari tiga KAP perseorangan yaitu KAP Kumalahadi, KAP Kuncara, dan KAP Sugeng Padmuji. Laporan magang ini menjelaskan kegiatan yang dilaksanakan mulai tanggal 13 Februari sampai dengan 27 Mei 2021. KAP KKSP telah menyusun dan melaksanakan prosedur audit sesuai standar akuntansi keuangan. KAP KKSP berkantor pusat di Yogyakarta dan memiliki lima kantor cabang yang berlokasi di Jakarta, Semarang, Bandung, Solo, dan Bekasi. KAP KKSP melayani berbagai macam klien multi sektor yang terdiri dari organisasi pemerintah dan organisasi non pemerintah. Selama magang penulis menjadi auditor pendukung untuk membantu staf auditor dalam melakukan prosedur audit pada empat klien. Kliennya ,yaitu PT XYZ, Baznas Bantul, BPR XX, dan CV Cakra. Prosedur audit digunakan oleh auditor untuk memperoleh bukti audit. Penulis melakukan prosedur audit meliputi pemeriksaan aset, pemeriksaan dokumen, perhitungan ulang, dan konfirmasi. Laporan magang ini bertujuan untuk memenuhi persyaratan kelulusan sarjana akuntansi di STIE YKPN dan melalui kegiatan magang ini bermanfaat membantu mengembangkan sikap profesional dan membuka pintu peluang yang lebih besar. Magang memberikan pengalaman kerja nyata yang membantu penulis untuk mengembangkan kompetensi yang dibutuhkan pada saat bekerja.

Item Type: Thesis (Laporan Magang)
Additional Information: Laporan dapat dibaca di Perpustakaan dengan call number ASH P 0096/2021
Uncontrolled Keywords: prosedur audit
Subjects: AKUNTANSI > Audit
Divisions: Program Sarjana > Laporan Magang Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 06 Jul 2023 06:55
Last Modified: 06 Jul 2023 06:55
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/1517

Actions (login required)

View Item View Item