Pengaruh Persepsi Kerahasiaan dan Keamanan, Persepsi Kepuasan Pengguna, dan Persepsi Kemudahan pada Penerapan E-Filling terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Dalam Menyampaikan SPT Tahunan (Studi Kasus di KPP Pratama Kebumen)

Wibowo, Wicak Ari (2021) Pengaruh Persepsi Kerahasiaan dan Keamanan, Persepsi Kepuasan Pengguna, dan Persepsi Kemudahan pada Penerapan E-Filling terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Dalam Menyampaikan SPT Tahunan (Studi Kasus di KPP Pratama Kebumen). Ringkasan Skripsi thesis, STIE YKPN.

[img] Text
Ringkasan Skripsi Wicak Ari Wibowo 11129571.pdf

Download (683kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh: (1) Persepsi Keamanan dan kerahasiaan pada sistem e-filling terhadap kepatuhan wajib pajak dalam menyampaikan SPT tahunan, (2) Persepsi kepuasan pengguna pada penerapan e-filling terhadap kepatuhan wajib pajak dalam menyampaikan SPT tahunan, (3) Persepsi kemudahan pada penerapan e-filling terhadap kepatuhan wajib pajak dalam menyampaikan SPT tahunan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah wajib pajak di KPP Pratama Kebumen yang terdaftar sebagai pengguna e-filling. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling incidental, sebanyak 105 sampel. Hasil Penelitian yaitu persepsi keamanan dan kerahasiaan pada sistem e-filling berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak dalam menyampaikan SPT tahunan. Persepsi kepuasan pengguna pada penerapan e-filling tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak dalam menyampaikan SPT tahunan. Persepsi kemudahan pada penerapan e-filling tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak dalam menyampaikan SPT tahunan.

Item Type: Thesis (Ringkasan Skripsi)
Additional Information: Skripsi dapat dibaca di Perpustakaan dengan call number WIB P 7105/2021
Uncontrolled Keywords: Kepatuhan wajib pajak, Keamanan dan Kerahasiaan Sistem E-filling, Persepsi Kepuasan Pengguna pada E-filling, Persepsi Kemudahan pada E-filling
Subjects: AKUNTANSI > Pajak
Divisions: Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 07 Feb 2023 07:26
Last Modified: 07 Feb 2023 07:26
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/528

Actions (login required)

View Item View Item