Prakasa, Rivaldi Bagas (2021) Analisis Kesadaran Pajak Dan Niat Membayar Pajak Bagi Profesi Selebriti Instagram Terhadap Kepatuhan Pajak, Dengan Religiusitas Sebagai Variabel Moderasi. Ringkasan Skripsi thesis, STIE YKPN.
Text
Ringkasan Skripsi Rivaldi Bagas Prakarsa-111629022.pdf Download (898kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesadaran pajak dan niat membayar pajak bagi profesi selebriti Instagram terhadap kepatuhan pajak, dengan religiusitas sebagai variabel moderasi. Penelitian ini menggunakan data primer, data primer diperoleh dari jawaban terhadap serangkaian pernyataan dalam bentuk kuesioner kepada selebriti Instagram yang berjumlah 43 responden. Sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan purposive sampling dengan kriteria selebriti Instagram yang berada di Indonesia yang telah memiliki 10.000 pengikut di Instagramnya dan telah melakukan kegiatan endorsement. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa kesadaran pajak tidak berpengaruh terhadap kepatuhan pajak selebriti Instagram, niat membayar pajak berpengaruh terhadap kepatuhan pajak selebriti Instagram, dan religiusitas tidak memperkuat kesadaran pajak terhadap kepatuhan pajak selebriti Instagram.
Item Type: | Thesis (Ringkasan Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Skripsi dapat dibaca di Perpustakaan dengan call number PRA a 7076/2021 |
Uncontrolled Keywords: | Kesadaran pajak, Niat Membayar Pajak, Kepatuhan Pajak, Religiusitas, dan selebriti Instagram. |
Subjects: | AKUNTANSI > Pajak |
Divisions: | Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id |
Date Deposited: | 26 Jan 2023 04:42 |
Last Modified: | 26 Jan 2023 04:42 |
URI: | http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/500 |
Actions (login required)
View Item |