Briliant, Doni (2020) Analisis Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan To Deposit Ratio (LDR), Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Dan Return On Asset (ROA) Terhadap Penyaluran Kredit Pada Bank Umum Konvensional Di Indonesia Periode 2014 - 2017. Skripsi thesis, STIE YKPN YOGYAKARTA.
Text
Ringkasan Skripsi_Doni Briliant.watermark.pdf Download (1MB) |
Abstract
Krisis Ekonomi Asia 1998 yang melanda Indonesia mengajarkan bahwa sebuah krisis dapat menghabiskan biaya bagi sebuah negara untuk memulihkan ekonominya khususnya pada sektor perbankan. Oleh karena itu, kinerja perbankan perlu mendapatkan perhatian khusus dari para pemangku kepentingan terkait. Penelitian bertujuan untuk menguji pengaruh variabel CAR, LDR, BOPO dan ROA dimana variabel-variabel tersebut menurut Bank Indonesia dapat merepresentasikan kinerja perbankan, terhadap Penyaluran Kredit pada Bank Umum Konvensional periode 2014-2017. Sampel yang digunakan dalam penelitian adalah rasio CAR, LDR, BOPO, ROA, dan Jumlah Penyaluran Kredit Bank Umum Konvensional 2014-2017. Jenis data dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari website Statistik Perbankan Indonesia oleh Otoritas Jasa Keuangan Republik Indonesia (OJK). Metode analisis dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menujukkan bahwa CAR berpengaruh positif dan signifikan terhadap Penyaluran Kredit. LDR tidak berpengaruh positif terhadap terhadap Penyaluran Kredit. Sedangkan BOPO, dan ROA berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Penyaluran Kredit. Nilai dari R2 adalah 82,8% yang berarti variasi perubahan variabel CAR, LDR, BOPO, ROA mampu menjelaskan peruabahan variabel Penyaluran kredit sebesar 82,8%, sedangkan sisanya sebesar 17,2% dijelaskan oleh variabel lain di luar penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Skripsi dapat dibaca di Perpustakaan dengan call number BRI a 6637/2020 |
Uncontrolled Keywords: | CAR, LDR, BOPO, ROA, Penyaluran Kredit. |
Subjects: | MANAJEMEN > Manajemen Keuangan |
Divisions: | Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Manajemen |
Depositing User: | Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id |
Date Deposited: | 03 Oct 2024 03:33 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 03:33 |
URI: | http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/2735 |
Actions (login required)
View Item |