Kurwardani, Novita (2019) Analisis Pengaruh Profitabilitas, Pertumbuhan Perusahaan, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Opini Audit Going Concern (Studi Empiris Pada Perusahaan Financial Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2017). Ringkasan Skripsi thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN Yogyakarta.
Text
Ringkasan Skripsi Novita Kuswardani 28005.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) pengaruh profitabilitas (Return On Aset) terhadap opini audit going concern, (2) pengaruh pertumbuhan perusahaan terhadap opini audit going concern, dan (3) pengaruh ukuran perusahaan terhadap opini audit going concern pada perusahaan financial yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2017. Metode pengumpulan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, dari 91 populasi diperoleh 58 perusahaan sampel yang memenuhi kriteria. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif dan regresi logistik (logistic regression analysis). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Profitabilitas tidak berpengaruh positif terhadap penerimaan opini audit going concern. (2) Pertumbuhan perusahaan tidak berpengaruh negatif terhadap penerimaan opini audit going concern. (3) Ukuran perusahaan tidak berpengaruh positif terhadap penerimaan opini audit going concern. Pada penelitian Nilai Nagelkerke R Square ketiga variabel independen di atas hanya sebesar 20,3% terhadap variabel dependen, sehingga sisanya 79,7% dijelaskan oleh variabel lain.
Item Type: | Thesis (Ringkasan Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Tugas Akhir dapat dibaca di Perpustakaan dengan Call Number KUS a 6518/2019 |
Uncontrolled Keywords: | Profitabilitas, Pertumbuhan Perusahaan, Ukuran Perusahaan, Going Concern. |
Subjects: | AKUNTANSI > Audit |
Depositing User: | Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id |
Date Deposited: | 24 Sep 2024 01:46 |
Last Modified: | 24 Sep 2024 01:46 |
URI: | http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/2652 |
Actions (login required)
View Item |