Ringkasan Laporan Magang Pt Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Tengah Cabang Pangkalan Bun

Janianto, Syafri (2024) Ringkasan Laporan Magang Pt Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Tengah Cabang Pangkalan Bun. Laporan Magang thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN Yogyakarta.

[img] Text
Ringkasan Magang Syafri Janianto 212031408.pdf

Download (441kB)

Abstract

Laporan akhir kegiatan magang ini dibuat penulis bertujuan untuk menjelaskan pelaksanaan kegiatan magang di PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Tengah Cabang Pangkalan Bun yang berlokasi di Jalan P. Diponegoro No. 42, Kelurahan Madurejo, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Penulis melaksanakan magang selama 3 (tiga) bulan, terhitung mulai tanggal 07 Agustus 2023 sampai dengan 07 November 2023. Selama melaksanakan magang, penulis ditempatkan pada seksi administrasi umum dan keuangan, seksi ini bertugas untuk mengelola seluruh kebutuhan administrasi instansi mengenai sumberdaya manusia dan keuangan. Penulis selama magang banyak melakukan kegiatan, seperti pembuatan agenda surat keluar masuk, pengarsipan berkas, pembuatan surat cuti pegawai, pembuatan surat perintah perjalanan dinas, melakukan stock opname barang cetakan dan buku tabungan, dan lain sebagainya. Penulis juga menemukan berbagai permasalahan yang terjadi selama kegiatan magang berlangsung dan penulis mencoba untuk memberikan masukan atau saran untuk membantu menyelesaikan permasalahan tersebut.

Item Type: Thesis (Laporan Magang)
Additional Information: Tugas Akhir dapat dibaca di Perpustakaan dengan Call Number JAN L 508/2024
Uncontrolled Keywords: magang, PT BPD Kalteng Cabang Pangkalan Bun, pengarsipan berkas, sumber daya manusia.
Subjects: MANAJEMEN > Sumber Daya Manusia
Divisions: Program Sarjana > Laporan Magang Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 30 Apr 2024 02:44
Last Modified: 30 Apr 2024 02:44
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/2373

Actions (login required)

View Item View Item