Pengaruh Motivasi Sosial, Motivasi Ekonomi, Motivasi Gelar, Dorongan dari Lingkungan Pertemanan dan Dorongan dari Lingkungan Keluarga Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (Ppak)

Kristiadi, Dimas Wahyu (2024) Pengaruh Motivasi Sosial, Motivasi Ekonomi, Motivasi Gelar, Dorongan dari Lingkungan Pertemanan dan Dorongan dari Lingkungan Keluarga Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (Ppak). Ringkasan Skripsi thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN Yogyakarta.

[img] Text
1Ringkasan Dimas Wahyu (30086) Repository.pdf

Download (774kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh motivasi sosial, motivasi ekonomi, motivasi gelar, dorongan dari lingkungan pertemanan dan dorongan dari lingkungan keluarga terhadap minat mahasiswa akuntansi mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk).Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan kuesioner yang dibuat melalui google form sebagai instrumen pengumpulan data yang disebarkan kepada mahasiwa akuntansi di wilayah Yogyakarta. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa S1 Akuntansi. Dalam pelaksanaan penelitian ini peneliti mendapatkan sebanyak 100 responden yang memenuhi kriteria. Analisi data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi linier berganda dengan SPSS. Hasil penelitian menunjukan bahwa motivasi sosial, motivasi ekonomi, motivasi gelar, dorongan dari lingkungan pertemanan dan dorongan dari lingkungan keluarga berpengaruh positif terhadap minat mahasiwa akuntansi mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk).

Item Type: Thesis (Ringkasan Skripsi)
Additional Information: Skripsi dapat dibaca di Perpustakaan dengan call number DIM P 7933/2024
Uncontrolled Keywords: : Motivasi Sosial, Motivasi Ekonomi, Motivasi Gelar, Dorongan dari Lingkungan Pertemanan, Dorongan dari Lingkungan Keluarga, Minat mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk).
Subjects: AKUNTANSI > Akuntansi Biaya
Divisions: Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 12 Feb 2024 03:42
Last Modified: 13 Feb 2024 03:17
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/2137

Actions (login required)

View Item View Item