Ringkasan Laporan Magang Pt. Pln (Persero) Up3 Yogyakarta

Paramita, Deva Sherliana S (2023) Ringkasan Laporan Magang Pt. Pln (Persero) Up3 Yogyakarta. Laporan Magang thesis, STIE YKPN.

[img] Text
211930731_RINGKASAN_MAGANG_211930731_DEVA SHERLIANA S P.pdf

Download (1MB)

Abstract

Laporan Tugas Akhir Magang ini dibuat dengan tujuan untuk menjelaskan seluruh kegiatan di tempat magang yang telah dilakukan di PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Kota Yogyakarta, yang berlokasi di Jl. Gedongkuning No. 3, Pringgolayan, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta pada tanggal 8 Agustus 2022 sampai dengan 31 Oktober 2022. Selama tiga bulan saya ditempatkan di bagian Keuangan SDM dan ADMUM. Pada saat kegiatan berlangsung saya diberi kesempatan untuk membantu pekerjaan yang ada pada bagian keuangan investasi dan operasi. Kegiatan dan ilmu yang saya dapatkan selama magang yaitu seperti mempelajari sistem dan proses entry transaksi pengeluaran di aplikasi SAP, upload berkas tagihan di aplikasi keuangan PLN, membuat ekspedisi tagihan investasi, membuat file pemberkasan bagian investasi, membuat label tagihan investasi dan operasi, membuat form restitusi, mempelajari berkas pembayaran investasi, entry transaksi cash card di aplikasi keuangan PLN, dan lain sebagainya seperti yang tertera di dalam isi Laporan Tugas Akhir ini. Dalam hal ini selama magang saya memperoleh wawasan yang luas, pengalaman baru di dunia kerja, ilmu yang dapat diterapkan serta memperoleh relasi yang lebih luas. Saya berharap dengan pengalaman kegiatan magang di PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) ini dapat digunakan untuk mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja yang sesungguhnya.

Item Type: Thesis (Laporan Magang)
Additional Information: Laporan dengan call number PAR P 266/2023
Uncontrolled Keywords: PT PLN (Persero), Anggaran Operasi dan Investasi, Prosedur, Penagihan.
Subjects: MANAJEMEN > Komunikasi Bisnis
Divisions: Program Sarjana > Laporan Magang Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 31 May 2023 04:03
Last Modified: 31 May 2023 04:03
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/1189

Actions (login required)

View Item View Item