Pengaruh Self-Control, Perilaku Cyberloafing, Kreativitas Dan Produktivitas Terhadap Kinerja Karyawan

Diaz, Aloysius Rendy (2023) Pengaruh Self-Control, Perilaku Cyberloafing, Kreativitas Dan Produktivitas Terhadap Kinerja Karyawan. Skripsi thesis, STIE YKPN.

[img] Text
211930681_RINGKASAN SKRIPSI_211930681_ALOYSIUS RENDY DIAZ.pdf

Download (844kB)

Abstract

Perilaku cyberloafing merupakan adalah perilaku atau tindakan yang dilakukan karyawan selama menggunakan akses internet yang disediakan oleh perusahaan untuk kepentingan pribadi karyawan tersebut. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh self-control, perilaku cyberloafing, produktivitas, dan kreativitas terhadap kinerja karyawan. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan umum. Sampel yang didapatkan sebanyak 209 responden dengan menggunakan teknik pengumpulan data yaitu kuesioner dengan goolge forms. Metode analisis yang digunakan adalah SEM (Structural Equation Modelling) dibantu dengan beberapa aplikasi yaitu Microsoft Excel, SPSS, dan AMOS 21. Berdasarkan hasil uji hipotesis akhir menunjukkan (1) Self-control tidak memiliki pengaruh terhadap perilaku cyberloafing. (2) Self-control memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kreativitas. (3) Perilaku cyberloafing memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap produktivitas. (4) Kreativitas memiliki pengaruh terhadap produktivitas. (5) Produktivitas memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan. (6) Kreativitas memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Skripsi dengan call number DIA P 7659/2023
Uncontrolled Keywords: Self-control, perilaku cyberloafing, produktivitas, kreativitas, kinerja karyawan.
Subjects: MANAJEMEN > Sumber Daya Manusia
Divisions: Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 24 May 2023 06:07
Last Modified: 24 May 2023 06:07
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/1047

Actions (login required)

View Item View Item