Pengaruh Persepsi Kemudahan, Minat Mengikuti, Motivasi Kualitas Brevet Pajak Terhadap Pilihan Karir Pada Bidang Perpajakan Dengan Pengetahuan Perpajakan Sebagai Variabel Moderasi

Harahap, Rana Al Amira (2022) Pengaruh Persepsi Kemudahan, Minat Mengikuti, Motivasi Kualitas Brevet Pajak Terhadap Pilihan Karir Pada Bidang Perpajakan Dengan Pengetahuan Perpajakan Sebagai Variabel Moderasi. Ringkasan Skripsi thesis, STIE YKPN.

[img] Text
Ringkasan Skripsi Rana Al Amira Harahap 111830178.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi kemudahan, minat mengikuti, motivasi kualitas brevet pajak terhadap pilihan karir pada bidang perpajakan. Peneliti menggunakan metoda non probability sampling untuk mengambil sampel dengan teknik purposive sampling dan diukur menggunakan skala likert dengan rentang 1-5. Sampel yang digunakan pada penelitian mahasiswa akuntansi dan lulusan akuntansi yang sudah mengikuti pelatihan brevet pajak A dan/atau B. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 100 responden. Teknik analisis penelitian ini menggunakan WrapPLS 7.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) persepsi kemudahan brevet pajak berpengaruh positif terhadap pilihan karir pada bidang perpajakan, (2) minat mengikuti brevet pajak tidak berepengaruh terhadap pilihan karir pada bidang perpajakan, (3) motivasi kualitas brevet pajak berepengaruh positif terhadap pilihan karir pada bidang perpajakan, (4) pengetahuan perpajakan tidak dapat memoderasi hubungan antara persepsi kemudahan brevet pajak terhadap pilihan karir perpajakan, (5) pengetahuan perpajakan tidak dapat memoderasi hubungan antara minat mengikuti brevet pajak terhadap pilihan karir pada bidang perpajakan, (6) pengetahuan perpajakan memperlemah hubungan antara motivasi kualitas brevet pajak terhadap pilihan karir pada bidang perpajakan.

Item Type: Thesis (Ringkasan Skripsi)
Additional Information: Skripsi dapat dibaca di Perpustakaan dengan call number HAR P 7445/2022
Uncontrolled Keywords: brevet pajak, pilihan karir perpajakan, pengetahuan perpajakan
Subjects: AKUNTANSI > Pajak
Divisions: Program Sarjana > Ringkasan Skripsi Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@stieykpn.ac.id
Date Deposited: 17 May 2023 04:31
Last Modified: 17 May 2023 04:31
URI: http://repositorybaru.stieykpn.ac.id/id/eprint/1037

Actions (login required)

View Item View Item